HUT Desa Tanjung Keranjang, Bupati : Pertahankan Kekompakan dan Semangat Kebersamaan
14 Juni 2023Kabupaten Malinau
HUT Desa Tanjung Keranjang, Bupati : Pertahankan Kekompakan dan Semangat Kebersamaan
14 Juni 2023
Malinau- Bupati Malinau Wempi W Mawa, S.E., M.H. hadiri perayaan HUT Desa Tanjung Keranjang ke- 17 tahun yang dilaksanakan di Balai Adat Udau Jalung RT. 01 Desa Tanjung Keranjang, pada Selasa (13/06).
“17 tahun bagi seorang manusia itu adalah puncaknya ia sedang masuk ke usia yang sangat brilian. 17 tahun merupakan usia emas kata anak-anak muda. Harapan saya dengan semangat persatuan yang desa ini miliki, kekompakan, kebersamaan dalam semua aspek teruslah dipertahankan,” ujar Wempi.
Seperti yang terlihat pada acara penyambutan rombongan kata Wempi, semua masyarakat hadir tidak ada yang tertinggal di rumahnya semua ikut serta menyambut rombongan Bupati dengan sukacita.
“Harapan saya jaga kekompakan, semangat kebersamaan yang dimiliki para orang tua yang telah berjuang hingga sampai saat ini,” ucapnya.
Selama 2 tahun kepemimpinannya, Wempi melihat desa ini terus berbenah dan membuat kontribusi besar dalam banyak hal termasuk menampilkan tari-tarian untuk menyambut tamu-tamu kehormatan yang berkunjung ke Malinau.
“Pertahankan dan pelihara ini dengan baik sehingga Desa Tanjung Keranjang menjadi satu diantara desa-desa terbaik yang menjadi pilihan referensi untuk tamu-tamu kehormatan yang akan berkunjung ke Kabupaten Malinau,” ungkapnya.
Sekali lagi Wempi ingin agar kebersamaan, kekompakan yang ada di desa ini untuk dipertahankan. Bantu pemerintah desa membangun desa agar kelak desa ini mampu sejajar bahkan lebih baik dari desa yang ada di seputaran ibu kota.
"Teruslah Bersemangat dan Bekerjasama"
"Saya Ada Untuk Semua"
"Bersama Kita Pasti Bisa"
"Salam Harmonis Untuk Kita Semua"
»
bupati apresiasi warga toraja atas kontribusinya untuk malinau
18 Januari 2025
»
tingkatkan pelayanan kesehatan di wilayah pedalaman dan perbatasan, bupati serahkan bantuan sepeda motor dan mobil
17 Januari 2025