Pemkab Malinau Gelar Pencanangan Pemberian Vaksin Covid-19 Tahap II
23 Februari 2021Kabupaten Malinau
Malinau- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malinau kembali memggelar Pencanangan Pemberian Vaksin Covid-19 Tahap II yang berlangsung di RSUD Malinau, pada Selasa (23/02).
“Sebelumnya kita sudah melaksanakan vaksin tahap I dan ini tahap II. Setelah penyuntikan vaksin tahap II ini tidak ada reaksi apa-apa,” ujar Plt. Bupati Malinau Dr. Topan Amrullah, S.Pd, M.Si yang ditemui usai menerima penyuntikan vaksin.
“Kalau yang vaksin tahap pertama itu reaksinya ngantuk saja tapi kalau yang kedua ini tidak ada,” jelasnya.
Dengan dilaksanakannya vaksin tahap II ini diharapkan dapat memberi semangat kepada masyarakat secara keseluruhan sekaligus memberitahukan bahwa vaksin ini aman, tidak seperti yang diberitakan di media sosial terkait kasus yang terjadi saat di vaksin.
“Tadi kita dapat kabar juga dari tenaga medis kita, baik Kadis Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana maupun Direktur RSUD bahwa antibodi vaksin ini nanti akan terbentuk secara penuh setelah 28 hari dari penyuntikan vaksin yang kedua,” ucapnya.
“Jadi bukan dari yang pertama, kalau yang pertama sudah 14 hari. Dan yang kedua ini 28 hari setelah itu nanti antibodinya akan terbentuk sendiri,” imbuhnya.
Dr. Topan juga menyampaikan bahwa kita masih tetap menjalankan dan mematuhi protokol kesehatan meskipun telah disuntik vaksin Covid-19 tahap kedua.
“Karena bisa jadi tubuh kita kuat, imunnya kuat tapi kita menjadi pembawa virus, nanti orang-orang yang bersentuhan dengan kita, berkomunikasi dengan kita akan terpapar karena kita,” tuturnya.
"Saya Ada Untuk Semua"
"Bersama Kita Pasti Bisa"
"Salam Harmonis Untuk Kita Semua”
»
dp3ap2kb provinsi kaltara gelar pelatihan konvensi hak anak
23 Februari 2021
»
buka acara sosialisasi undang-undang nomor 6 tahun 2014 tentang desa, sekda : malinau bisa menjadi contoh
19 Februari 2021
»
pimpin apel gabungan korpri, bupati sampaikan arahan formal terakhir
17 Februari 2021
»
malinau sambut kedatangan wakil gubernur kaltara yang baru
17 Februari 2021
»
pemkab malinau gelar tayangan acara pelantikan gubernur dan wakil gubernur kaltara
16 Februari 2021
»
bupati pimpin rapat bersama pejabat eselon, kepala desa dan ketua rt
10 Februari 2021