Usai Kegiatan Rakor Perbatasan, Bupati Sempatkan Tinjau Keliling Desa Long Nawang
07 Juni 2024Kabupaten Malinau
Usai Kegiatan Rakor Perbatasan, Bupati Sempatkan Tinjau Keliling Desa Long Nawang
07 Juni 2024Malinau- Usai menutup Rakor Pembangunan Perbatasan, Bupati Malinau Wempi W Mawa, S.E., M.H bersama beberapa pimpinan Kepala OPD, Asisten Pemerintahan, Camat Kayan Hulu dan Tokoh Adat setempat menyempatkan diri berjalan meninjau kondisi desa dengan mengelilingi Desa Long Nawang, pada Kamis (6/6/24) sore.
Hal ini dilakukan Bupati Malinau Wempi untuk melihat langsung sejauh mana progres pembangunan yang ada di Desa Long Nawang. Mulai dari infrastruktur jalan khususnya yang menjadi kewenangan kabupaten hingga keberadaan sarana prasarana lainnya.
Salah satu fokus yang teramati yaitu kondisi jalan, Wempi menyarankan kepada camat untuk bisa dibangun jalur drainase pembuangan air guna mengurangi dan membuang kelebihan genangan air agar jalan bisa berfungsi secara optimal sesuai dengan kegunaannya.
Di akhir peninjauan ini, Wempi menyempatkan untuk melihat kondisi Gedung GKII yang ada di Desa Long Nawang.
"Teruslah Bersemangat dan Bekerjasama"
"Saya Ada Untuk Semua"
"Bersama Kita Pasti Bisa"
"Salam Harmonis Untuk Kita Semua”
»
paskah gkpi wilayah vi malinau, bupati tekankan pentingnya menjaga toleransi dan kerukunan
26 April 2025
»
hadiri perayaan paskah persekutuan lansia oikumene, bupati: teruslah aktif dan saling mendoakan
25 April 2025
»
buka workshop kepribadian dan beretika kartini, bupati: kita ingin lahirkan perempuan hebat malinau
25 April 2025
»
gerakan indonesia menanam di malinau, wabup harapkan dukungan legalitas lahan pertanian
24 April 2025
»
bupati lantik jabatan fungsional, cpns, dan pppk formasi 2024
24 April 2025
»
bupati buka high level meeting tp2dd se-kalimantan utara
22 April 2025