Wabup Beri Apresiasi Kepada BAZNAS Malinau
28 Februari 2023Kabupaten Malinau
Malinau- Wakil Bupati Malinau Jakaria, S.E., M.Si. hadiri peringatan Isra Mi'raj yang dilaksanakan oleh Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Malinau.
Kegiatan ini dilaksanakan di gedung Aula SLB Negeri Malinau, pada Senin (27/02).
Kegiatan ini juga dirangkai dengan syukuran Hari Ulang Tahun (HUT) BAZNAS ke- 22. Sekaligus penyerahan bantuan konsumtif dari BAZNAS pusat yang terbagi dalam 2 bidang yakni bidang pendidikan dan bidang kemanusiaan.
Penyerahan dilakukan oleh Wakil Bupati Malinau di dampingi perwakilan dari Kemenag dan BAZNAS Malinau.
Dalam sambutannya Wabup Malinau Jakaria, S.E., M.Si. mengapresiasi BAZNAS Malinau yang telah turut serta menunjang program pemerintah daerah dalam mensejahterakan masyarakat.
“Pemkab Malinau memberikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada ketua dan segenap pengurus BAZNAS Malinau yang telah bekerja secara optimal, bersih, aman dan profesional,” ujarnya.
Jakaria berharap masyarakat khususnya umat Muslim dapat menyalurkan zakatnya melalui BAZNAS Malinau. Karena zakat, infaq dan sedekah yang disalurkan nantinya dapat diberikan kepada yang benar-benar membutuhkan.
"Teruslah Bersemangat dan Bekerjasama"
"Saya Ada Untuk Semua"
"Bersama Kita Pasti Bisa"
"Salam Harmonis Untuk Kita Semua"
%MCEPASTEBIN%
»
malam resepsi kenegaraan, satukan tekad lanjutkan pembangunan di malinau
15 Oktober 2024
»
diwarnai rintik hujan, peringatan detik-detik proklamasi di malinau tetap berjalan hikmat dan lancar
15 Oktober 2024
»
berbagai elemen pemerintah dan masyarakat meriahkan pawai obor sambut hut ri ke-79
15 Oktober 2024
»
bupati malinau bersama fkpd saksikan siaran langsung pidato kenegaraan presiden ri sambut hut ri ke-79
15 Oktober 2024
»
jelang peringati hut ri ke-79, bupati kukuhkan paskibraka malinau
15 Oktober 2024