BERITA

Kabupaten Malinau

Berita


Perayaan Paskah Kopda GKII Malinau, Bupati Ajak Pemuda Bangun Cinta Kasih

  22 April 2025

Malinau – Bupati Malinau, Wempi W. Mawa, S.E., M.H., menghadiri Perayaan Paskah Komisi Pemuda (Kopda) GKII Daerah Malinau yang berlangsung di Desa Semengaris, Senin (21/4/2025) malam.

Dalam sambutannya, Bupati Wempi mengajak seluruh pemuda untuk merenungkan makna pengorbanan Kristus yang telah rela menyerahkan diri-Nya demi menebus dosa umat manusia.

Ia menambahkan bahwa kehadiran anak-anak muda di acara tersebut bukan sekadar rutinitas, tetapi merupakan bukti kasih Tuhan yang mengumpulkan mereka untuk mengingat pengorbanan-Nya.

Bupati Wempi juga menyampaikan apresiasinya kepada panitia dan seluruh pihak yang bekerja keras menyukseskan acara tersebut.

“Jangan sia-siakan kehadiran kalian di tempat ini. Kalian adalah masa depan. Suatu saat nanti, kalian akan menjadi pemimpin, orang tua, dan penanggung jawab keberlanjutan bangsa ini. Persiapkan dirimu dari sekarang. Jauhi hal-hal yang merusak masa depan. Sukses tidak datang dengan mudah, tapi dengan kerja keras dan mengikuti jejak Yesus,” pesan Bupati Wempi.

Ia pun mengajak seluruh pemuda untuk terus membangun cinta kasih, toleransi antar umat beragama, serta menjaga persatuan dan kondusivitas di tengah perbedaan.

“Bangsa ini butuh kerjasama. Jika kita ingin maju, ingin sukses, maka tidak ada jalan lain selain bersatu. Manfaatkan seluruh potensi dan kesempatan yang ada, baik dari pemerintah maupun pihak lain. Jadilah terang dan garam di mana pun berada,” tutupnya.

Sementara itu, Ketua Panitia, Violita, mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Malinau atas dukungan yang diberikan.

“Melalui perayaan Paskah ini, kita semakin dikuatkan dalam iman dan kesetiaan kepada Tuhan. Kita tahu, baik anak-anak maupun orang dewasa sering kali melupakan Tuhan. Momen Paskah ini menjadi pengingat bahwa sekali Yesus, tetap Yesus,” ujarnya.

"Teruslah Bersemangat dan Bekerjasama"
"Saya Ada Untuk Semua"
"Bersama Kita Pasti Bisa"
"Salam Harmonis Untuk Kita Semua”

Logo
Telepon Penting

rs malinau

 Rumah Sakit Umum
 (0553)2022218

rs malinau

 Penanggulangan Bencana
 (0553) 495997
 Hotline 085.2296.14151

rs malinau

 Pemadam Kebakaran
 (0553)21113

rs malinau

 Kapolres Malinau
 0553-21600

   

Kontak Kami

alamat malinau

 Alamat:
 Jl. Pusat Pemerintahan No.1,  Pemkab Malinau, KALTARA

email malinau

 Email:
 diskominfo@malinau.go.id

jam malinau

 Jam Buka:
 08.00 - 16.00

Informasi apa yang perlu ditambah pada website ini?