BERITA

Kabupaten Malinau

Berita


Bupati Apresiasi Pentas Seni Budaya Adat Bulungan

  25 Februari 2023

 

Malinau- Bupati Malinau Wempi W. Mawa, S.E., M.H. hadiri kegiatan Pentas Seni dan Budaya Adat Bulungan yang diselenggarakan di Panggung Budaya Padan Liu’ Burung, pada Kamis (23/02).

Ketua panitia Syahrani, S.E., M.Si. melaporkan tujuan dari dilaksanakannya kegiatan ini yaitu melestarikan dan memperkenalkan Seni Budaya Adat Istiadat Etnis Bulungan.

Selain itu juga sebagai sarana untuk mempererat tali persaudaraan antar etnis Bulungan dengan seluruh etnis suku yang ada di Kabupaten Malinau.

Selanjutnya Ketua Lembaga Adat Bulungan Dt. Misrah, DA. mengapresiasi dan berterima kasih kepada Pemkab Malinau yang telah menginisiasi dan memfasilitasi kegiatan yang sangat positif ini.

“Dengan pentas budaya ini diharapkan mampu memberikan berbagai nilai positif yang terkandung di dalamnya untuk kehidupan yang lebih baik khususnya dalam melestarikan adat dan budaya bagi Ulun Bulungan itu sendiri,” ungkapnya.

Sementara itu, Bupati Malinau Wempi W. Mawa, S.E., M.H. memberikan apresiasi atas seluruh rangkaian kegiatan yang telah ditampilkan.

“Ini merupakan suatu kegiatan yang bernilai positif bagi pengembangan budaya yang ada di masyarakat kita secara khusus Budaya Adat Bulungan. Kegiatan ini kembali menunjukkan identitas kita bahwa budaya itu menunjukkan jati diri kita dan siapa kita,” ujarnya.

“Pertahankan budaya ini, tingkatkan dan gali budaya leluhur kita secara optimal sebagai kekayaan yang tak ternilai harganya bagi kita saat ini, bagi bangsa dan bagi generasi kita yang akan datang,” imbuhnya.

"Teruslah Bersemangat dan Bekerjasama"
"Saya Ada Untuk Semua"
"Bersama Kita Pasti Bisa"
"Salam Harmonis Untuk Kita Semua"

Logo
Telepon Penting

rs malinau

 Rumah Sakit Umum
 (0553)2022218

rs malinau

 Penanggulangan Bencana
 (0553) 495997
 Hotline 085.2296.14151

rs malinau

 Pemadam Kebakaran
 (0553)21113

rs malinau

 Kapolres Malinau
 0553-21600

   

Kontak Kami

alamat malinau

 Alamat:
 Jl. Pusat Pemerintahan No.1,  Pemkab Malinau, KALTARA

email malinau

 Email:
 diskominfo@malinau.go.id

jam malinau

 Jam Buka:
 08.00 - 16.00

Informasi apa yang perlu ditambah pada website ini?