Bupati Hadiri Peringatan Hari Ibu Ke-94 Oleh GOW Kabupaten Malinau
22 Desember 2022Kabupaten Malinau
Malinau- Bupati Malinau Wempi W Mawa, S.E., M.H. menghadiri acara Peringatan Hari Ibu ke-94 sekaligus membuka secara resmi seminar untuk kaum perempuan yang dilaksanakan oleh Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Malinau di ruang Tebengang, pada Kamis (22/12).
Peringatan Hari Ibu ke-94 tahun ini mengusung tema “Perempuan Berdaya, Indonesia Maju”.
Ketua GOW Kabupaten Malinau Ny. Rostinawati Ernes, S.E., M.Si. menerangkan makna Hari Ibu sebagai momentum kebangkitan bangsa serta gerak perjuangan kaum perempuan yang tidak dapat dipisahkan dari sejarah perjuangan bangsa Indonesia.
Dalam rangkaian kegiatan peringatan Hari Ibu, GOW Kabupaten Malinau juga melaksanakan seminar “Perempuan Terlindungi, Perempuan Berdaya, Keluarga Bahagia”.
Tujuan dari seminar ini yaitu untuk mendorong perempuan Indonesia menjadi komponen bangsa yang inovatif dan kontributif dalam memajukan bangsa khususnya Kabupaten Malinau untuk lebih maju serta memperjuangkan hak-haknya yaitu bebas dari segala bentuk diskriminatif dan ketidakadilan.
“Karena perempuan terlindungi, perempuan berdaya merupakan modal Indonesia maju,” ungkapnya.
Sementara itu, Bupati Malinau Wempi W Mawa, S.E., M.H. yang pada kesempatan ini membacakan sambutan dari Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) berharap perempuan-perempuan Indonesia sadar akan betapa berharga dirinya.
“Peringatan Hari Ibu sesungguhnya adalah penghargaan bagi semua perempuan Indonesia atas peran dan kontribusinya bagi keluarga, masyarakat dan negara. Mari warnai peringatan Hari Ibu dengan peran, kerja dan karya nyata dari anda untuk Indonesia tercinta,” ujarnya.
Wempi kemudian menambahkan agar kaum perempuan bisa mempersiapkan dirinya dengan baik untuk menjadi perempuan yang berdaya di segala dimensi kehidupan.
“Untuk itu adopsilah hal-hal yang membuat kita semakin maju, untuk semakin lebih berhasil lagi, untuk masa depan yang akan datang” ujarnya.
“Kita berharap di dalam semangat untuk mencapai kebahagiaan itu harus dimulai dari semangat yang ada pada diri kita masing-masing,” imbuhnya.
"Saya Ada Untuk Semua"
"Bersama Kita Pasti Bisa"
"Salam Harmonis Untuk Kita Semua”
»
wabup pimpin rapat perdana lptq malinau, tegaskan pentingnya program tahunan dan sinergi dengan pemerintah
17 April 2025
»
sekda lepas tim persemal fc menuju liga 3 nasional
17 April 2025
»
pemkab gelar apel korpri sekaligus peringati hut ppni ke-51,
17 April 2025
»
sekda hadiri perpisahan sman 3 angkatan xvi
17 April 2025