Serahkan Hewan Kurban, Bupati : Usahakan Kedepannya Semua Masjid Dapat Bantuan
27 Juni 2023Kabupaten Malinau
Malinau- Pemkab Malinau melalui Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kabupaten Malinau menyerahkan bantuan hewan kurban kepada pengurus masjid, musholla yang ada di Kabupaten Malinau, Selasa (27/06).
Penyerahan hewan kurban ini dilaksanakan di halaman Masjid Agung Darul Jalal, Desa Malinau Hulu, yang diserahkan langsung oleh Bupati Malinau Wempi W Mawa, S.E., M.H.
"Semoga apa yang kita rencanakan ini bermanfaat bagi saudara kita yang menerima," ujar Wempi.
Lebih lanjut Wempi meminta kepada PHBI Malinau kedepan agar diusahakan semua masjid, musholla menerima bantuan hewan kurban.
"Jadi nanti di data siapa-siapa calon penerimanya agar tidak sulit dalam menganggarkannya," ujarnya.
Dengan data itu lanjut Wempi, bisa diketahui dimana yang memang layak untuk dapat jatah lebih sesuai dengan jumlah jamaah masjid, musholla.
"Paling tidak bisa dirasakan oleh semua saudara kita yang memang pantas menerima sesuai pertimbangan pengurus," jelasnya.
Sementara itu, Ketua PHBI Kabupaten Malinau Muhammad Yusuf, A.Ma. menerangkan penyerahan hewan kurban ini menggunakan anggaran PHBI Rp. 660 Juta yang di alokasikan untuk membeli hewan kurban sebanyak 32 hewan yang disalurkan kepada pengurus-pengurus masjid dan mushola yang ada di Malinau.
Tahun ini, Kabupaten Malinau juga mendapatkan bantuan 1 hewan kurban dari Presiden RI yang saat ini masih dalam perjalanan. Ditambah 2 bantuan hewan kurban dari Pemprov Kaltara.
"Teruslah Bersemangat dan Bekerjasama"
"Saya Ada Untuk Semua"
"Bersama Kita Pasti Bisa"
"Salam Harmonis Untuk Kita Semua"
»
malam resepsi kenegaraan, satukan tekad lanjutkan pembangunan di malinau
15 Oktober 2024
»
diwarnai rintik hujan, peringatan detik-detik proklamasi di malinau tetap berjalan hikmat dan lancar
15 Oktober 2024
»
berbagai elemen pemerintah dan masyarakat meriahkan pawai obor sambut hut ri ke-79
15 Oktober 2024
»
bupati malinau bersama fkpd saksikan siaran langsung pidato kenegaraan presiden ri sambut hut ri ke-79
15 Oktober 2024
»
jelang peringati hut ri ke-79, bupati kukuhkan paskibraka malinau
15 Oktober 2024