Asisten I Pimpin Rapat Kesiapan KLA
29 Mei 2023Kabupaten Malinau
Malinau- Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Drs. H. Kamran Daik, M.Si. pimpin rapat kesiapan Kabupaten Malinau sebagai Kabupaten Layak Anak (KLA).
Rapat ini dilaksanakan di ruang Intulun Kantor Bupati Malinau, pada Jum’at (26/05).
Dalam rapat tersebut, Drs. H. Kamran Daik, M.Si. mengharapkan untuk semua klaster agar bertanggung jawab dalam melaksanakan kegiatan sesuai dengan SK Bupati Malinau.
“Karena pembentukan SK ini sesuai dengan SOP yang ada. Jadi klaster ini bertanggung jawab kepada anggotanya,” ucapnya.
“Saya mengapresiasi kepada Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Sosial melalui pertemuan bersama Bupati di awal memang nilai kita tidak terlalu tinggi sangat rendah 178. Namun Bupati menghimbau bagaimana caranya agar Malinau masuk dalam kabupaten/kota layak anak sehingga kita naik ke angka 500 lebih,” imbuhnya.
Untuk rapat selanjutnya, H. Kamran mengharapkan kehadiran semua Kepala OPD yang masuk dalam klaster untuk mendampingi Bupati Malinau dalam rapat bersama tim penilai.
"Teruslah Bersemangat dan Bekerjasama"
"Saya Ada Untuk Semua"
"Bersama Kita Pasti Bisa"
"Salam Harmonis Untuk Kita Semua"
»
gerakan indonesia menanam di malinau, wabup harapkan dukungan legalitas lahan pertanian
24 April 2025
»
bupati lantik jabatan fungsional, cpns, dan pppk formasi 2024
24 April 2025
»
bupati buka high level meeting tp2dd se-kalimantan utara
22 April 2025
»
wabup hadiri pembukaan pkp angkatan xx kelas kabupaten malinau
22 April 2025
»
syukuran panen desa wisata setulang, simbol keharmonisan antara manusia, alam dan sang pencipta
22 April 2025